Print this page

Tutorial Pengetikan Tugas Akhir Menggunakan Ms. Word

29 April 2020

Kebijakan work from home dan kuliah daring akibat pandemi Covid 19 telah membatasi aktifitas pustakawan dalam berinteraksi dan menyelenggarakan operasional perpustakaan. Salah satu kontribusi yang bisa diberikan pustakawan dalam kondisi saat ini adalah memberikan bimbingan literasi informasi secara online, dalam bentuk pembuatan video tutorial bagi mahasiswa. Pustakawan Unand telah membuat video tutorial tentang tips dan trik menggunakan aplikasi Microsoft Word. 

Sebagaimana kita ketahui, sebagian besar mahasiswa yang mahir dalam mengoperasikan aplikasi Ms. Word, yang mayoritas digunakan oleh mahasiswa dalam mengetika tugas akhir. Akan tetapi hanya untuk fitur-fitur standar saja, karen sebagian besar hanya belajar secara otodidak. Sebenarnya ada banyak fitur-fitur lanjutan yang bisa dimanfaatkan dalam aplikasi ini. Kemahiran dalam menggunakan aplikasi ini sangat berpegaruh dalam mempermudah proses pengetikan, dan meningkatkan kualitas tugas akhir.

Oleh karena itu materi video tutorial yang dibuat berhubungan dengan teknik di Ms. Word yang memudahkan mahasiswa berhubungan dengan hal-hal yang selama ini jarang dimanfaatkan oleh kebanyakan kita dalam melakukan pengetikan. Penasaran dengan videonya, silahkan tonton di Youtube melalui link berikut ini:

  1. Cara mudah membuat daftar isi : https://youtu.be/nPICDY10RKM
  2. Cara membuat penomoran tabel dan gambar : https://youtu.be/qhZeFESaVgM
  3. Mengetik Mudah dan Cepat dengan Template Microsoft Word : https://youtu.be/G980M3ju61M
  4. Tips mengedit dan mengatur letak gambar di Ms. Word : https://www.youtube.com/watch?v=7uoMcdPuklc
  5. Cara membuat nomor halaman berbeda di Ms. Word:

Semoga bisa bermanfaat. Sebagai bagian dari gerakan literasi informasi, pesan ini jangan sampai di tangan kita saja, alangkah baiknya dibagikan kepada orang lain yang membutuhkan

Read 15336 times Last modified on Kamis, 09 Juli 2020 14:31